-->

20 Contoh Perilaku Menyimpang dalam Keluarga

Ada 20 Contoh Perilaku Menyimpang dalam Keluarga di lingkungan kehidupan masyarakat sehari-harinya.
20 Contoh Perilaku Menyimpang dalam Keluarga

Sosiologi Info – Apa saja Contoh Perilaku Menyimpang di dalam Keluarga yang ada pada masyarakat di Indonesia ?

Nah berikut ini simak ada 20 Contoh Perilaku Penyimpangan Sosial dalam Keluarga yang ada di kehidupan manusia sehari-harinya, yuk baca.

Sekilas Penjelasan Perilaku Menyimpang

Perkembangan dalam setiap perubahan dan kemajuan di masyarakat telah mengubah berbagai sikap, gaya, dan tindakan setiap manusia di dalam masyarakat itu sendiri.

Perubahan yang terjadi memang tidak selalu mengarah kepada hal yang bersifat positif. Ada juga sebagian manusia atau individu mengalami perubahan yang mengarah kepada negatif.

Misalnya terjadi suatu perubahan perilaku menyimpang di dalam kehidupan sosial masyarakat. Inilah bagian dari konsekuensi perubahan tersebut. 

Salah satunya yakni adanya Perilaku Penyimpangan Sosial dalam Keluarga sering kita jumpai di kehidupan sehari-hari masyarakat. 

Lalu apa sih pengertian dari perilaku menyimpang atau penyimpangan sosial di dalam masyarakat di lingkungan sekitar ?

Nah memang di era saat ini kita sudah tidak asing lagi dengan sebutan perilaku menyimpang. Menurut Robert M.Z. Lawang.

Ia mengungkapkan bahwa perilaku menyimpang adalah segala tindakan yang menyimpang dari nilai dan norma yang berlaku dalam satu sistem sosial.

Dan memunculkan upaya darinya yang berwenang dalam sistem itu untuk  memperbaiki perilaku tersebut. 

Sedangkan, Paul B. Horton berpendapat bahwa perilaku menyimpang ialah segala tindakan dan perilaku yang melanggar norma dalam kelompok atau masyarakat.

Dari dua pengertian ahli diatas, dapat kita simpulkan bahwa perilaku menyimpang semua tindakan yang di lakukan.

Baik individu maupun kelompok yang tidak sesuai atau melanggar dari nilai dan norma yang berlaku dalam sebuah kelompok maupun masyarakat.

Kemudian, di dalam KBBI menyebutkan bahwa perilaku menyimpang adalah diartikan sebagai suatu tingkah laku, perubahan.

Atau tanggapan dari seseorang terhadap lingkungan yang mana bertentangan dengan norma norma dan hukum yang berlaku di dalam kehidupan sehari hari masyarakat.

Nah didalam lingkungan keluarga pun sering terjadi adanya suatu penyimpangan sosial yang kita lihat dalam keseharian masyarakat.

Ada dua faktor penyebab perilaku menyimpang yang di ungkapkan oleh kartono kartini dalam buku patologi sosial (2011), yaitu faktor internal dan eksternal. 

Faktor internal dapat berupa emosional yang tidak terkendali, gangguan kesehatan mental, dan religiutas yang rendah. 

Sementara faktor eksternal berupa pengaruh lingkungan teman sebaya, lingkungan masyarakat, dan lain sebagainya yang bersifat dari luar.

Lantas apa saja contoh dari penyimpangan sosial atau perilaku menyimpang di dalam kehidupan keluarga yang ada di masyarakat ?

Nah untuk dapat mengetahui jawaban dari tema atau topik diatas, setelah kita memahami pengertian dari perilaku menyimpang atau definisinya.

Dibawah ini simak dengan seksama beberapa contoh perilaku menyimpang di dalam keluarga yang masih sering terjadi di masyarakat Indonesia. Yuk baca Sobat !

Ada 20 Contoh Perilaku Menyimpang dalam Keluarga

Perilaku menyimpang tak hanya bisa terjadi dalam sekolah maupun di lingkungan masyarakat saja, namun bisa juga terjadi dalam sebuah keluarga.

Emangnya apa saja sih perilaku penyimpangan sosial di masyarakat dalam keluarga yang masih sering terjadi dalam keseharian ?

Berikut ada beberapa daftar kumpulan dari Contoh Perilaku Penyimpangan Sosial dalam Keluarga di lingkungan masyarakat sehari-hari, yaitu : 

1. Tata bicara yang tidak sopan atau terkesan kasar terhadap sesama anggota keluarga terutama kepada yang lebih tua.
2. Kebiasaan memotong pembicaraan anggota keluarga yang sedang berbicara.
3. Menunjukkan sikap perlawanan ketika orang tua memberi nasehat.
4. Sering melakukan perkelahian antar anggota keluarga.
5. Kebiasaan marah dengan merusak barang-barang yang ada di dalam rumah.
6. Sikap anak yang selalu berbohong kepada orang tua
7. Sikap candu terhadap gadget sehingga tidak pernah memenuhi kewajibannya dirumah
8. Kekerasan baik fisik mental yang di lakukan orang tua terhadap anak maupun istri
9. Pulang larut malam yang menjadi habbits seorang anak
10. Ketika ada masalah dalam keluarga, orang tua kerap membuat keputusan sepihak tanpa musyawarah bersama anggota keluarga yang lain
11. Tindak kriminal salah satu anggota keluarga yang membuat rusak nama baik keluarga
12. Tindakan pemaksaan orang tua terhadap anak terkait dengan masa depannya. Biasanya ini terjadi dalam hal pendidikan. 
13. Sikap orang tua yang memarahi anak dengan tindakan berlebihan seperti melibatkan fisik.
14. Perdebatan antara suami dan istri yang menjurus pada pertengkaran bahkan kekerasan dalam rumah tangga
15. Sikap otoriter dari orang tua yang membuat anak merasa tidak bisa meng-explore dirinya
16. Sikap Orang tua yang jarang atau bahkan tidak pernah mau mendengar keluhuan dari sang anak
17. Orang tua yang selalu memenuhi keinginan anak atau dengan kata lain “memanjakan” yang ujungnya membuat anak tidak mau merasakan berjuang dan merasa bebas karena tidak ada batasan dari sang orang tua
18. Mengacuhkan segala kegiatan anak dan perilakunya tanpa memerhatikan dan mengawasi
19. Ketidakharmonisan antar anggota keluarga yang bisa menyebabkan pertengkaran.
20. Akibat terlalu sering bertengkar antara suami dan istri, kemudian berujung pada anak yang di telantarkan.

Demikianlah penjelasan topik tentang 20 Contoh Perilaku Menyimpang, atau Penyimpangan Sosial di dalam Keluarga dalam Lingkungan Masyarakat.

Penulis Artikel : Mahasiswa Prodi Sosiologi Universitas Riau, Oni Andriani Putri

Sumber Referensi Sosiologi.info :

Tola F. Suardi. (2016). Begal Motor Sebagai Perilaku Menyimpang. Jurnal Equilibirum Pendidikan Sosiologi. 1(IV)

http://digilib.iainkendari.ac.id/885/3/BAB%20II.pdf, diakses pada Selasa, 08 Februari 2022

Ikuti Sosiologi Info di Google News, klik disini !